Syamsul Khair Puji Prestasi SMPN 29 Banjarmasin sebagai Sekolah Sehat Terbaik 2025
DIPLOMAT TERPERCAYA, BANJARMASIN – Advokat ternama Kalimantan Selatan, Syamsul Khair, S.H., memberikan apresiasi tinggi kepada SMP Negeri 29 Banjarmasin yang berhasil meraih Juara 1 Lomba Sekolah Sehat tingkat SMP se-Kota Banjarmasin tahun 2025.
Acara penyerahan penghargaan berlangsung di Fave Hotel Banjarmasin, Rabu (9/10/2025), dihadiri perwakilan Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin, para kepala sekolah, serta berbagai kalangan pemerhati pendidikan.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala SMPN 29 Banjarmasin, Ruswanto, S.Pd., M.Pd., menyampaikan rasa syukur atas kerja keras seluruh warga sekolah yang berkontribusi dalam mewujudkan lingkungan belajar yang sehat, bersih, dan nyaman.
“Kami sangat bersyukur atas pencapaian ini. Semua pihak, mulai dari guru, siswa, hingga orang tua, berperan besar dalam menciptakan budaya hidup sehat di sekolah. Semoga prestasi ini menjadi inspirasi bagi sekolah lain di Banjarmasin,” ujar Ruswanto.

Sementara itu, Syamsul Khair menilai keberhasilan SMPN 29 Banjarmasin bukan sekadar hasil lomba, melainkan cerminan budaya disiplin dan kepedulian sosial di lingkungan sekolah.
“Sekolah sehat bukan hanya tentang kebersihan fisik, tetapi juga tentang karakter, kedisiplinan, dan kepedulian antarwarga sekolah. Saya bangga dan berharap semangat ini terus dijaga untuk mencetak generasi muda yang tangguh dan berkarakter,” ucap Syamsul Khair.

Ia juga memberikan apresiasi kepada seluruh peserta lomba yang telah berpartisipasi dan menunjukkan komitmen terhadap penerapan pola hidup bersih dan sehat di sekolah masing-masing.
“Semua peserta sudah menunjukkan dedikasi luar biasa. Ini langkah konkret dalam mendukung program pendidikan yang berkualitas dan berkelanjutan di Kota Banjarmasin,” tambahnya.
Berikut hasil lengkap Lomba Sekolah Sehat tingkat SMP se-Kota Banjarmasin tahun 2025:
Juara 1: SMPN 29 Banjarmasin
Juara 2: SMP Ukhuwah
Juara 3: SMPN 23 Banjarmasin
Juara 4: SMPN 4 Banjarmasin
Juara 5: SMPN 26 Banjarmasin
Tinggalkan Balasan